Posted by : Basir Bur Saturday, December 28, 2013



Sibuk, itu yang terjadi dengan suasana dikehidupan gw beberapa bulan terakhir ini.Bukan mengeluh sih cuma sekedar curhat murahan aja , biar gak kalah ama mereka para alayers yang sedang berada di ambang kehancuran #lebay.

Berawal dari sebuah twit seseorang yang menari-nari di TL twit gw,sambil menggandeng seonggok hashtag #udahputusinaja.Gw kemudian penasaran dan coba mencari tau hashtag apakah itu ? , eh eh ternyata itu merupakan hashtag sekaligus judul  buku "Udah Putusin Aja" karya Ustadz Felix Y. Siauw.
Mhm... makin penasaran gw ama nih 3 kata,kemudian suatu hari gw dan beberapa teman jalan-jalan di salah satu toko buku ternama di negaraku tercinta Indonesia.

Niatnya sih nyari buku untuk pegangan kuliah,namun dalam perjalanan diantara rak-rak buku gw teringat ama 3 kata itu, kemudian gw mengajak teman gw mencari buku itu dan kerennya temen gw juga penasaran ama tuh buku, sungguh gak kreatif teman gw itu.Mencari dan terus mencari, dalam hati berkata gw pasti menemukannya tanpa harus bernyanyi seperti ayu ting ting yang mencari alamat palsu,dan akhirnya gw masih tetap gak menemukannya.Kemudian tak jauh dari tempat pijakan gw berdiri seorang pemuda dengan gagah berani ,beralis tebal ,berambut pendek, bermata sipit,tinggi sekitar 160an,berjubah merah dan sedang mengendarai kuda supaya baik jalannya , yuuupppp dialah salah satu pegawai toko buku.Kemudian teman gw menanyakan dimanakah mereka menyimpan buku bersampul warna pink dengan judul 3 kata itu, pemuda itu menjawab " oh ... buku itu ada di rak best seller ". Dengan bercucuran air mata gw dan teman gw berlari melawan angin dan menghempas ombak agar dapat sampai ke rak tersebut, dan taraaaa akhirnya kita menemukan buku itu.

Lima belas menit berlalu hanya bisa melihat sampul bukunya karena tak ada satupun buku yang segelnya kebuka ,namun tanpa berpikir panjang gw dan teman gw lalu meninggalkan rak tersebut dengan senyum tipis tanpa beban.Kok gak gw beli yah ? hehe yah enggak lah, alasan gw simple saat itu gw sedang miskin dan bila nanti gw kaya gw bakalan balik lagi ke toko itu dan membeli bukunya.Bagaimana dengan teman gw ? dia juga punya alasan, tapi gw lupa waktu itu alasannya dia apaan.And untuk mengobati rasa penasaran gw, gw kemudian mencoba mencari apapun tentang #udahputusinaja di kampung google dan menemukan beberapa potongan-potongan bukunya dari beberapa potongan buku itu kemudian gw paham apa yang diinginkan oleh buku itu dengan sejuta alasan yang sangat logis.Gw sejatinya yakin bahwa buku ini emang keren dan gak salah kalau bisa jadi bestseller dengan segala kontroversinya.

Sebenarnya masih banyak cerita tentang 3 kata ini, tapi mungkin next akan gw ceritain lagi lanjutannya ...
Intinya dan setidaknya 3 kata ini bisa menjadi penyelamat para kaum jomblo, dan menjadi senjata yang sangat tajam buat menusuk hati para pemuda-pemudi yang sedang di mabuk asrama hehe....

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © ACHIECUY - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -